Cara Menjadi Reseller Hosting

Untuk seorang pemula yang ingin mencoba menjalani Bisnis Hosting dengan langkah awal membeli Reseller Hosting dari salah satu Provider Hosting. Dimana dengan membeli reseller hosting anda tidak perlu di pusingkan harus melakukan manage server atau maintenance server, jadi disini anda hanya fokus menjual saja. Karena masalah Internal pada server akan di Handel oleh Admin Server sendiri.

Bagi anda yang masih bingung langkah awal apa saja yang harus anda lakukan untuk memulai bisnis hosting (Reseller Hosting) saya akan memberikan sedikit saran apa yang harus anda lakukan jika ingin memulainya. Namun ada baiknya jika anda ingin memulai bisnis ini anda harus harus mempunyai sedikit pengetahuan dasar mengenai penggunaan cPanel, Control Domain dsb.

  1. Yakinkan diri anda bahwa anda harus serius menjalani bisnis ini
  2. Siapkan Nama dan Domain untuk Bisnis Hosting anda
  3. Pilih Web Hosting yang akan anda jadikan Partner (Sebagai Reseller Hosting)
  4. Mulailah membeli Paket Reseller Hosting yang lebih Kecil terlebih dahulu
  5. Jika anda sudah mendapatkan akses ke Reseller Hosting (cPanel/WHM) anda dan Control Panel Domain, mulailah belajar untuk membuat NS “Name Server” (ns1.domainanda.com & ns2.domainanda.com) untuk Domain client-client anda.
  6. Buat Paket-Paket untuk anda jual nanti dengan cara Login ke WHM anda kemudian masuk ke menu  Main >> Packages >> Add a Package
  7. Jika paket-paket untuk Hosting anda sudah di tentukan anda tinggal membuat Website untuk Hosting anda.
  8. Tentukan Billing apa yang ingin anda gunakan untuk mengatur client dan product. Anda bisa gunakan WHMCS (Premium) atau Boxbilling, AccountLab Plus, TheHostingTool, dll.
  9. Jika semua proses sudah selesai, anda tinggal melakukan Promosi atau Pengenalan Hosting. Bisa anda lakukan dengan mempromosikan Hostingkan anda di Forum².
  10. Pelajari hal-hal mengenai Dunia PerHostingan dari berbagai Sumber untuk menambah wawasan anda, agar saat terjadi Masalah atau client anda menanyakan sesuatu hal. Anda bisa menjawab pertanyaan dari client anda.

Untuk melihat paket reseller hosting kami klik disini

Comments

comments

24 Comments

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*